Kapolsek Sukanagara Berikan Arahan dalam Anev Kepada Anggota untuk Tingkatkan Kinerja

    Kapolsek Sukanagara Berikan Arahan dalam Anev Kepada Anggota untuk Tingkatkan Kinerja

    Sukanagara, Cianjur – Pada Rabu (16/10/2024), Polsek Sukanagara Polres Cianjur menggelar kegiatan Analisis dan Evaluasi (Anev) yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Sukanagara, IPTU Dedi. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan arahan kepada seluruh anggota Polsek guna meningkatkan kinerja serta menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Sukanagara tetap kondusif.

    Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., M.H., melalui Kapolsek IPTU Dedi, menekankan pentingnya sinergi antaranggota dalam menjalankan tugas kepolisian di lapangan. “Kami selalu berharap agar seluruh anggota tetap fokus pada tugas pokok dan fungsi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama menjelang agenda besar di wilayah ini, ” ujar IPTU Dedi dalam arahannya.

    Ia juga mengingatkan pentingnya kedisiplinan, komunikasi yang baik, serta profesionalisme dalam melayani masyarakat. "Seluruh personel harus senantiasa siap siaga dan menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, terutama dalam menghadapi tantangan ke depan, " tambahnya.

    Anev ini diakhiri dengan diskusi dan penyusunan strategi untuk menghadapi berbagai potensi gangguan kamtibmas, sekaligus mengevaluasi kegiatan yang telah dilakukan sebelumnya.

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Cugenang Giat Yanmas...

    Artikel Berikutnya

    Patroli KRYD Polsek Pagelaran Cegah Gangguan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Satgas Yonif 715/Mtl rayakan Natal dengan masyarakat
    Perkuat Soliditas Dalam Satuan, Kodim 1710/Mimika Gelar Acara Natal Bersama dan Syukuran HUT Ke-28 Kodim 1710/Mimika
    Hendri Kampai: Gertakan Hasto Buktikan Dia Terlibat Korupsi, Tahu Kok Diam?

    Ikuti Kami